SeputarSultra.Com-Peningkatan kesejahteraan Masyrakat Kabupaten Buton Utara (Butur) Sulawesi Tenggara (Sultra) merupakan tanggungjawab semua pemangku kebijakan. Petani, peternak dan nelayan di Lipu Tinadeakono Sara harus menjadi perhatian serius pemerintah daerah dan Dewan Pewakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat.
Tanah yang subur dan luas punya potensi sumber daya alam sangat melimpah. Tak hanya menyimpan banyak kekayaan alam di sektor perikanan dan kelautan, kabupaten yang terletak di bagian utara Pulau Buton ini juga dianugerahi tanah subur terbentang sepanjang ribuan hectare dan sangat bagus untuk peningkatan peternakan sapi.
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Buton Utara memberikan support kepada peternak sapi mendorong organisasi perangkat daerah terkait khusus Dinas Pertanian lebih pekah dan memahami kebutuhan peternak seperti memberikan bantuan sapi
“Usaha ternak sapi juga cukup menjanjikan bila dilakukan dengan manajemen yang tepat. Selain nilai jualnya relatif tinggi, hasil ikutannya juga sangat berguna untuk usaha pertanian, seperti kotoran diolah menjadi pupuk,” ujar Anggota DPRD Buton Utara, Muh. Trisna Jaya, 19 Februari 2024
Selain itu, tidak sedikit masyarakat memilih dua sektor ini sebagai mata pencarian. Baik yang sifatnya penghasilan utama ataupun sekadar sampingan sebagai penambah pundi-pundi ekonomi keluarga.
Pemerintah daerah setempat pun menyadari hal ini. Bahkan pertanian dan perikanan, tercatat sebagai sektor utama penyumbang Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) di Kabupaten Buton Utara. PDRB merupakan jumlah nilai tambah bruto yang timbul dari seluruh sektor perekonomian di daerah tersebut.
Sektor pertanian dan perikanan memang sangat potensial untuk dikembangkan dan dinilai masih sangat menjanjikan bagi masa depan butur.
Terkat hal ini, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat, selaku mitra pemerintah daerah menilai kebijakan dan program pembangunan berbasis potensi daerah perlu didukung, utamanya pada sektor perikanan dan kelautan.
Seperti diungkap salah satu anggota DPRD Butur, Muhammad Trisna Jaya. Ia mengakui bahwa kedua sektor ini memang potensial. Agar pengembangannya lebih optimal, maka pemerintah bersama DPRD setempat perlu berkolaborasi melahirkan program-program yang tepat sasaran.
Anggota Komisi III DPRD Butur itu pun telah mencatat sederat program yang telah disiapkan untuk diusulkan di dewan. Beberapa program dimaksud di antaranya pembangunan jalan tani, pengadaan bantuan sapi, pengadaan ketinting/mesin perahu, termasuk setrum babi. “Ini merupakan usual-usulan dari masyarakat,” ungkapnya.
“Pembangunan jalan tani sangat penting bagi masyarakat yang bergerak di sektor pertanian. Terlebih bagi warga yang memiliki lahan cukup jauh dengan jalan raya. Selain memudahkan akses petani menggarap kebun, pengangkutan hasil panen akan lebih hemat tenaga dan waktu karena sudah dapat dilakukan menggunakan kendaraan,” tandasnya. (Adv)